Kabar Timnas U-19 Indonesia Sudah Melakukan Uji Coba Di Korea Selatan

Timnas Indonesia yang sudah melakukan uji coba kedua kalinya, lagi-lagi harus menelan kekalahan dan kemampuan dari tim di Korea Selatan. Shin Tae Yong yang selalu bertanggung jawab sebagai juru taktik dari Timnas U-19 Indonesia, dan akan selalu mengevaluasi kelemahan dari Timnas Indonesia, dan selalu memcoba memperbaikinya.

Timnas U-19 telah melakukan uji coba pertamanya pada tanggal 22 Maret 2022 melawan Universitas Yeungnam di kota Yeongdeok. Namun skuat dari Garuda harus di kalahkan dengan skor yang mungkin tidak di percayai oleh banyak orang, yakni dengan skor 1-5. Skor tersebut mungkin dapat di katakan skor telak, lalu Timnas U-19 kembali melawan skuat dari Korea Selatan. Kembali lagi, hal yang sangat di sayangkan kembali terjadi, skuat Indonesia harus kembali menelan kekalahan dengan skor 0-7.

Shin Tae Yong, selaku pelatih dari timnas Indonesia terus menjadi kejanggalan yang membuat skuat Garuda rapuh. Sampai saat ini pelatih dari timnas, mengatakan jika skuat Garuda masih memiliki banyak kekurangan yang tidak bisa membuat mereka bermain dengan baik. Shin Tae Yong juga menyebutkan jika, fisik dari pemain kita masih lemah, sehingga masih selalu kalah dalam duel yang terjadi di dalam lapangan.

Namun pelatih timnas tersebut berkata jika akan melatih fisik dari para anak asuhnya, agar dapat menampilan permainan yang baik dan kompak. Bukan hanya soal fisik, namun anak asuh dari Shin Tae Yong masih takut dengan bola. Artinya anak skuat Garuda tersebut masih takut jika badan terkena bola, Pelatih terus memberikan latihan ringan agar mereka tidak membalikan badan saat bola datang tepat di hadapan mereka.

Berikutnya, Mereka sudah memiliki jadwal pertandingan uji coba di Korea Selatan. Baru saja uji coba yang di gelar pada tanggal 27 Maret 2022, Timnas Indonesia berhasil menang dari Universitas Daegu, dengan skor tipis. Namun kemenangan itu belum dapat memuaskan Shin Tae Yong dengan penampilan Timnas di lapangan. Pelatih terus mencari kelonggoran tim yang akan di perbaiki kedepannya, dan uji coba berikutnya akan di gelar pada tanggal 29 Maret 2022. Untuk uji coba pada tanggal 29 tersebut, Timnas U-19 akan melawan Timnas U-19 Korea Selatan.

Mungkin banyak yang tidak mengetahui, mengapa Shin Tae Yong memberikan uji coba kepada Timnas bersama tim yang jauh lebih baik. Itu di karenakan pelatih Shin Tae Yong ingin melatih fisik dan memberikan perkembangan bagi Timnas.

Partai Final Piala AFF 2020, Nyaris Musatahil Untuk Indonesia Comeback

Indonesia harus kalah 0-4 dari Thailand di leg pertama partai final Piala AFF 2020. Shin Tae-yong yang di percaya mercik Skuad Garuda pun mengakui untuk membalik keadaan di leg kedua menjadi misi yang sulit.

Indonesia vs Thailand di final Piala AFF 2020 berlangsung pada Rabu 29/12/2021 malam tadi. Thailand berhasil keluar sebagai pemenang pada leg pertama ini dengan hasil akhir 0-4, yang mana Chanathip Songkrasin berhasil menyumbang dua dari empat gol tersebut.

Kemudian dua gol lainya di persembahkan oleh Supachok Sarachat dan reknannya Bordin Phala di babak kedua.

Perjuangan Indonesia belum berhenti di sini, sebab masih ada leg kedua yang di gelar pada Sabtu 1/1/2022 nanti. Indonesia masih berkesempatan untuk mengerjar ketertinggalan agregat, sementara untuk Thailand bisa juga memperlebar jarak.

Permainan Sempurna Thailand

Shin Tae-yong juga mengakui kekalahan mereka dari Thailand. Lawan Indonesia kali ini sangat berat dan di nilai tampil lebih baik dari menit awal. Sedangkan Indonesia masih memrlukan evaluasi lebih lagi untuk bisa mencapai level terbaiknya.

” Permainan Thailand di laga ini sangat sempurna. Kami masih banyak kekurangan. Saya kali ini mengakui kekalahan, tapi di laga selanjutnya akan lebih baik lagi,” ungkap Sin Tae-yong.

Dari awal, Shin sudah memperkirakan kekuatan dari Thailand masih ada di atas Indonesia. Tapi, pelatih asal Korea Selatan ini tidak menyangka anak asuhnya bakalan kalah dengan skor telak.

” Jujur, pengalaman pemain sangat berpengaruh. Selanjutnya memulihkan fisik lebih penting. Tidak perlu memikirkan skor di leg satu dan kami akan terus memberi masukan ke para pemain,” lanjutnya.

Peluang Comeback?

Peluang Indonesia untuk membalikan keadaan di leg kedua masih ada. Segala sesuatu bisa saja terjadi dalam satu laga yang berjalan 90 menit ini. Namun, sang pelatih hanya berpikir lebih realistis dengan peluang keberhasilan timnya.

” Bola ini berbentuk bundar dan jika kita berusaha lebih keras hingga akhir dan berupaya lebih baik untuk para suporter yang mendukung Timnas Indonesia, kami percaya bisa memberikan hasil terbaik untuk mereka,” sambungnya.

Laga final leg kedua di langsungkan pada Sabtu 1/1/2022, di National Stadium, Kallang, Singapore.