Pulau Bali sudah tidak perlu di ragukan lagi kepopulerannya di mata turis, baik turis lokal maupaun asing. Keindahan alamnya selalu menjadi daya tarik tersendiri. Tapi, bukan hanya unggul di pemandangannya saja, Bali juga terkenal dengan kuliner khasnya yang bikin siapa saja ngiler lho.
Cita rasa yang kuat dari rempah-rempah sangat di unggulkan kuliner khas Bali. Rasanya belum puas kalau tidak mencoba masakan Bali saat berlibur ke sana.
Biar kamu tidak kebingunggan saat berada di Bali, berikut ini ada beberapa makanan khas Bali yang wajib kamu coba. Yuk, simak ulasannya di bawah ini.
Sate Lilit
Jika biasanya sate terbuat dari potongan daging yang di tusuk, sate lilit di buat dengan cara yang berbeda. Sesuai namanya, sate ini di buat dengan cara melilitkan daging yang sudah di haluskan ke batang serai. Daging yang di gunakan bisa ayam, babi, dan ikan.
Tum Ayam
Tum ayam adalah masakan khas Bali yang terbuat dari ayam yang di olah bersamaan dengan rempah-rempah dan santan. Di bungkus dengan daun pisang dan di masak sampai matang, mirip pepes.
Nasi Campur Khas Bali
Saat berkunjung ke Bali, kemu wajib menyantap makanan yang sangat terkenal satu ini. Nasi campur khas Bali yang terlihat sederhana namun sangat lezat. Dalam satu porsi nasi campur terdapat banyak isian, mulai dari ayam suwir pedas, sate lilit, lawar, dan lain sebagainya.
Sate Plecing
Sate plecing mungkin tampak seperti sate pada umumnya yang terbuat dari potongan daging ayam, ikan, ataupun babi. Bedanya, sate satu ini di hidangkan dengan bumbu plecing yang memiliki cita rasa pedas dan menyegarkan saat di santap.
Rujak Kuah Pindang
Sudah puas dengan makanan berat, mau yang segar-segar? Ada rujak kuah pindang yang siap untuk kamu nikmati di Bali. Mangga muda yang di iris dan di sajikan bersamaan dengan kuah pindang ikan tuna khas Bali. Rasa asam, manis, pedas bercampur menjadi satu menjadikan hidangan ini sangat enak untuk di santap saat siang hari.
Gimana, enak-enak dan mengiurkan bukan? Itulah beberapa kuliner khas Bali yang harus masuk dalam daftar kuliner buruanmu.